
keuntungan lain dari bank syariah BUMN adalah terbukanya peluang kolaborasi antar BUMN secara saling mendukung dan menguatkan pelaksanaan fungsi masing-masing BUMN. Bank syariah BUMN yang dapat dipersepsikan riskless karena di-backup pemerintah, akan memiliki keunggulan komparatif dibandingkan bank-bank syariah swasta terutama dalam menarik dana dan investasi. Secara idela, bank BUMN syariah dimaksud diharapkan sekaligus memiliki kapasitas ekspansi aset dan penyerapan resiko yang besar untuk berinovasidan membuka jalur penetrasi industri perbankan syariah pada segmen-segmen baru dengan melibatkan pula korporasi, pemerintah, high networth individual, termasuk menarik investor/lembaga keuangan internasional yang memiliki preferensi pada keuangan syariah. Dengan perannya tersebut, bank BUMN syariah yang memiliki kekuatan permodalan, akan dapat sekaligus mendukung upaya peningkatan pemahaman masyarakat atas keuangan syariah, menarik SDM berkualitas ke dalam industri, dan menurunkan biaya transaksi keuangan syariah.
selain itu dengan menjadi pioneer, inovasi yang dilakukan banak syariah milik pemerintah dapat sekaligus menjadi standar dan referensi bank-bank syariah lain, terutama terkait investasi teknologi informasi dan interpretasi syariah dalam konteks hukum positif, sehingga akan berdampak positif bagi efisiensi dan daya saing industri perbankan syariah kedepan. dengan kata lain, bank syariah milik pemerintah diharapkan menjadi anchor atau katalis bagi bank-bank syariah lain untuk memperluas segmen layana, efisiensi dan daya saing, yang dalam perspektif makro sekaligus menjadi katalis pendalaman sistem keuangan.
Bersambung...
Lanjut baca : Namun demikian disadari bahwa dalam implementasinya tidak mudah...
Kembali lihat bag.1...
Dalam rangka mendorong percepatan pembangunan
Kembali lihat bag.1...
Dalam rangka mendorong percepatan pembangunan
0 komentar:
Posting Komentar